Dimas Prasetyo, Asisten Ustadzah TPQ Nurul Iman Penaruban (Grafis: Imam ES) |
Kultum Ramadhan Ustadz TPQ;
Bukti Keberhasilan Dakwah dengan
Nasihat dan Keteladanan
Oleh Dimas Prasetyo
Asisten Ustadzah TPQ Nurul Iman
Penaruban, Kaligondang, Purbalingga
Assalamu’alaikum Warahmatullahi
Wabarakaatuh.
Remaja muslim yang dirahmati Allah
SWT.
Alhamdulillah kami panjatkan puja dan
puji puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan segala kenikmatan
kepada kita semua. Sehingga dalam kesempatan ini, kita masih dapat berjumpa
lagi di bulan suci ramadhan 1441 H/2020 M.
Dan tidak lupa shalawat dan salam kita haturkan
kepada suri tauladan kita baginda Nabi Agung Muhammad SAW.
Kali ini, izinkan saya menyampaikan
kultum yang berjudul ‘Dakwah dengan Nasihat dan Keteladanan’. Ini adalah
kultum pertama kami di dunia maya, untuk itu saya mohon maaf jika masih banyak
tutur kata atau tulisan yang kurang tepat.
Baca Juga:
Dimas Prasetyo,saat sedang mengajar Iqro di TPQ Nurul Iman Penaruban pada 14 Januari 2020 lalu (Foto: Imam ES) |
Dan materi ini, saya susun bersama kakak
di rumah dan teman-teman ustadz TPQ Nurul Iman Penaruban. Semoga yang singkat
ini bisa bermanfaat bagi saya dan teman-teman.
Remaja muslim yang dirahmati Allah
SWT.
Salah satu ciri dakwah yang dilakukan
oleh Nabi Muhammad SAW pada periode Islam awal di Makah adalah dengan cara
menasihati.
Dan nasehat itu dilakukan oleh Nabi
secara terus menerus, dengan menyampaikan hikmah cerita umat terdahulu dan lain
sebagainya. Kemudian tentang ke Esaan Allah atau bab kemurnian ketauhidan agar
tidak mensyekutukan Allah (Musyrik) dan tentang rukun Islam.
Hal itu dijelaskan dalam sebuah hadist.
ﻋَﻦْ ﺃَﺑِﻲ ﺭُﻗَﻴَّﺔَ ﺗَﻤِﻴْﻢ
ﺍﻟﺪَّﺍﺭِﻱ ﺭَﺿِﻲَ ﺍﻟﻠﻪُ ﻋَﻨْﻪُ ﺃَﻥَّ ﺍﻟﻨَّﺒِﻲَّ ﺻَﻠَّﻰ ﺍﻟﻠﻪُ ﻋَﻠَﻴْﻪِ ﻭَﺳَﻠَّﻢَ
ﻗَﺎﻝَ : ﺍﻟﺪِّﻳْﻦُ ﺍﻟﻨَّﺼِﻴْﺤَﺔُ . ﻗُﻠْﻨَﺎ ﻟِﻤَﻦْ ؟ ﻗَﺎﻝَ : ﻟِﻠَّﻪِ
ﻭَﻟِﻜِﺘَﺎﺑِﻪِ ﻭَﻟِﺮَﺳُﻮْﻟِﻪِ ﻭَﻷَﺋِﻤَّﺔِ ﺍﻟْﻤُﺴْﻠِﻤِﻴْﻦَ ﻭَﻋَﺎﻣَّﺘِﻬِﻢْ . [ ﺭﻭﺍﻩ
ﺍﻟﺒﺨﺎﺭﻱ ﻭﻣﺴﻠﻢ
Dari Abu Ruqoyah Tamim Ad Daari
radhiallahuanhu, sesungguhnya Rasulullah shallallahu`alaihi wa sallam bersabda:
Agama adalah nasehat, kami berkata: Kepada siapa? Beliau bersabda: Kepada
Allah, kitab-Nya, Rasul-Nya dan kepada pemimpan kaum muslimin dan rakyatnya.
(Riwayat Bukhari dan Muslim)
Remaja muslim yang dirahmati Allah
SWT.
Melalui nasihatnya, masayarakat yang
disentuhnya mulai mengakui Allah sebagai Tuhan mereka. Islam sebagai agama
mereka dan Nabi Muhammad sebagai utusanNya.
Walaupun jumlahnya masih terbilang
kecil, baginda Rasulullah sudah berhasil masuk melalui memahamkan Islam dari
hati ke hati, sehingga umat Islawa awal periode Makkah sedikit namun sangat
berkualitas.
Baca Juga:
Dimas Prasetyo bersama Nurlela saat mengajar Iqro di TPQ Nurul Iman Penaruban, 12 Februari 2020 lalu (Foto: Imam ES) |
Inilah bukti keberhasilan dakwah Nabi
Muhammad SAW memberi nasihat dengan cara yang baik namun tegas. Dan kita tidak
meragukan kualitas keimanan dan keikhlasan perjuangan para sahabat nabi.
Melalui nasihat, Rasul mengajarkan umatnya
agar selalu sabar dalam menjalankan hukum Allah. Menerima atas keputusan dan ujian dariNya,
ikhlas serta selalu memohon keselamatan hanya kepada Allah.
Kemudian Rasululloh mengajarkan pula bahwa
dalam menasihati atau berdakwah perlu kesabaran yang tinggi. Selain kesabaran,
ketekunan dan kelembutan akhlaq yang baik adalah sumber ajaran Islam yang
beliau sampaikan sebagai agama nasihat.
Wallahu A’lam Bisshowab (hanya Allah yang lebih mengetahui kebenaran yang
sesungguhnya).
Remaja muslim yang dirahmati Allah
SWT. Demikian kultum singkat kali
ini, sekali lagi saya mohon maaf jika masih banyak kekurangan.
Dan mohon doa restu dan dukunganya para
pembaca di mana saja berada, semoga kami dan teman-teman ustadzah TPQ Nurul
Iman Penaruban selalu dapat istiqomah dalam berdakwah, aamiin.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi
Wabarakatuh.
*)Penyusun adalah Asisten Ustadzah
TPQ Nurul Iman Penaruban, Kaligondang, Purbalingga
Tidak ada komentar:
Posting Komentar